Minggu, 23 Februari 2025
Pekan Biasa VII – O PEKAN III
Hari Minggu Biasa VII (H)
IBADAT BACAAN
PEMBUKAAN
P: Ya Allah, bersegeralah menolong aku
U: Ya Tuhan, perhatikanlah hamba-Mu
Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang selalu dan sepanjang segala abad. Amin
Alleluya.
MADAH
Yesus penyelamat kami
Hari yang pertama ini
Kausucikan selamanya
Dengan kebangkitan mulya
Bangkitkan sekarang ini
Hati dan semangat kami
Bangkitkanlah kemudian
Badan kami berkat iman
Bila Engkau datang lagi
Kami kan menyongsong pasti
Untuk hidup seterusnya
Bersama-Mu pada Bapa
Perkenankan kami nanti
Memuji sepenuh hati
Bapa Putra Roh mulia
Selalu senantiasa.Amin
PENDARASAN MAZMUR
Antifon 1
Setiap hari aku hendak meluhurkan Dikau, ya Tuhan.
Mazmur 144 (145) Pujian bagi keagungan Allah
Adillah Engkau, ya Tuhan, Engkau yang ada sekarang dan di masa lampau (Why 16,5)
I
Aku mengagungkan Dikau, ya Allah, rajaku,*
aku memuliakan nama-Mu selama-lamanya.
Setiap hari aku hendak meluhurkan Dikau *
dan memuji nama-Mu selama-lamanya.-
Agunglah Tuhan dan sangat terpuji,*
keagungan-Nya tak terselami.
Angkatan demi angkatan memuliakan karya-Mu *
dan mewartakan kejayaan-Mu.
Semarak dan mulialah nama-Mu,*
kemegahan-Mu akan kukidungkan.
Karya-Mu yang dahsyat dan perkasa akan kukisahkan.*
dan keagungan-Mu akan kumaklumkan.
Kebaikan-Mu yang tak terperikan akan kukenangkan,*
dan keadilanMu akan kuumumkan.
Tuhan itu pengasih dan penyayang,*
lambat akan murka dan besar kasih setia-Nya.
Tuhan baik terhadap semua orang, *
penuh kasih setia terhadap segala ciptaan-Nya.
Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang selalu dan sepanjang segala abad. Amin
Antifon 1
Setiap hari aku hendak meluhurkan Dikau, ya Tuhan.
Antifon 2
Ya Tuhan, kerajaan-Mu berlangsung selama-lamanya.
II
Ya Tuhan, semoga segala karya-Mu bersyukur kepada-Mu, *
dan semua kekasih-Mu memuji Engkau.
Semoga mereka mengumumkan kerajaan-Mu yang mulia *
dan mewartakan keperkasaan-Mu.
Semoga mereka menyiarkan kejayaan-Mu kepada umat manusia *
untuk memaklumkan kerajaan-Mu yang semarak mulia.
Kerajaan-Mu berlangsung selama-lamanya, *
dan pemerintahan-Mu turun temurun.
Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang selalu dan sepanjang segala abad. Amin
Antifon 2
Ya Tuhan, kerajaan-Mu berlangsung selama-lamanya.
Antifon 3
Tuhan setia dalam segala sabda-Nya, penuh kasih dalam segala karya-Nya.
III
Tuhan setia dalam semua sabda-Nya, *
penuh kasih dalam segala karya-Nya.
Tuhan menopang semua orang yang jatuh *
dan menegakkan semua orang yang tertunduk.
Semua orang memandang kepada-Mu penuh harapan, *
Engkau memberi mereka makan pada waktunya.
Engkau membuka tangan-Mu *
dan memenuhi keinginan segala makhluk yang hidup.
Tuhan adil dalam segala tindakan-Nya, *
penuh kasih setia dalam segala karya-Nya.
Tuhan dekat pada orang yang berseru kepada-Nya, *
yang berseru kepada-Nya dengan tulus hati.
Tuhan melaksanakan kehendak orang takwa,*
Ia mendengarkan dan menyelamatkan mereka.
Tuhan memelihara semua orang yang mengasihi-Nya,*
tetapi yang berbuat jahat dibinasakan-Nya.
Semoga aku mewartakan pujian Tuhan,*
dan segala makhluk memuliakan nama-Nya selama-lamanya.
Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang selalu dan sepanjang segala abad. Amin
Antifon 3
Tuhan setia dalam segala sabda-Nya, penuh kasih dalam segala karya-Nya.
BACAAN
Dikutip dari http://www.imankatolik.or.id
1 Kor 10:14-11:1
1kor 10:14 Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, jauhilah penyembahan berhala!
1kor 10:15 Aku berbicara kepadamu sebagai orang-orang yang bijaksana. Pertimbangkanlah sendiri apa yang aku katakan!
1kor 10:16 Bukankah cawan pengucapan syukur, yang atasnya kita ucapkan syukur, adalah persekutuan dengan darah Kristus? Bukankah roti yang kita pecah-pecahkan adalah persekutuan dengan tubuh Kristus?
1kor 10:17 Karena roti adalah satu, maka kita, sekalipun banyak, adalah satu tubuh, karena kita semua mendapat bagian dalam roti yang satu itu.
1kor 10:18 Perhatikanlah bangsa Israel menurut daging: bukankah mereka yang makan apa yang dipersembahkan mendapat bagian dalam pelayanan mezbah?
1kor 10:19 Apakah yang kumaksudkan dengan perkataan itu? Bahwa persembahan berhala adalah sesuatu? Atau bahwa berhala adalah sesuatu?
1kor 10:20 Bukan! Apa yang kumaksudkan ialah, bahwa persembahan mereka adalah persembahan kepada roh-roh jahat, bukan kepada Allah. Dan aku tidak mau, bahwa kamu bersekutu dengan roh-roh jahat.
1kor 10:21 Kamu tidak dapat minum dari cawan Tuhan dan juga dari cawan roh-roh jahat. Kamu tidak dapat mendapat bagian dalam perjamuan Tuhan dan juga dalam perjamuan roh-roh jahat.
1kor 10:22 Atau maukah kita membangkitkan cemburu Tuhan? Apakah kita lebih kuat dari pada Dia?
1kor 10:23 "Segala sesuatu diperbolehkan." Benar, tetapi bukan segala sesuatu berguna. "Segala sesuatu diperbolehkan." Benar, tetapi bukan segala sesuatu membangun.
1kor 10:24 Jangan seorangpun yang mencari keuntungannya sendiri, tetapi hendaklah tiap-tiap orang mencari keuntungan orang lain.
1kor 10:25 Kamu boleh makan segala sesuatu yang dijual di pasar daging, tanpa mengadakan pemeriksaan karena keberatan-keberatan hati nurani.
1kor 10:26 Karena: "bumi serta segala isinya adalah milik Tuhan."
1kor 10:27 Kalau kamu diundang makan oleh seorang yang tidak percaya, dan undangan itu kamu terima, makanlah apa saja yang dihidangkan kepadamu, tanpa mengadakan pemeriksaan karena keberatan-keberatan hati nurani.
1kor 10:28 Tetapi kalau seorang berkata kepadamu: "Itu persembahan berhala!" janganlah engkau memakannya, oleh karena dia yang mengatakan hal itu kepadamu dan karena keberatan-keberatan hati nurani.
1kor 10:29 Yang aku maksudkan dengan keberatan-keberatan bukanlah keberatan-keberatan hati nuranimu sendiri, tetapi keberatan-keberatan hati nurani orang lain itu. Mungkin ada orang yang berkata: "Mengapa kebebasanku harus ditentukan oleh keberatan-keberatan hati nurani orang lain?
1kor 10:30 Kalau aku mengucap syukur atas apa yang aku turut memakannya, mengapa orang berkata jahat tentang aku karena makanan, yang atasnya aku mengucap syukur?"
1kor 10:31 Aku menjawab: Jika engkau makan atau jika engkau minum, atau jika engkau melakukan sesuatu yang lain, lakukanlah semuanya itu untuk kemuliaan Allah.
1kor 10:32 Janganlah kamu menimbulkan syak dalam hati orang, baik orang Yahudi atau orang Yunani, maupun Jemaat Allah.
1kor 10:33 Sama seperti aku juga berusaha menyenangkan hati semua orang dalam segala hal, bukan untuk kepentingan diriku, tetapi untuk kepentingan orang banyak, supaya mereka beroleh selamat.
1kor 11:1 Jadilah pengikutku, sama seperti aku juga menjadi pengikut Kristus.
BACAAN LAIN
MENGIKUTI JEJAK KRISTUS, THOMAS A KEMPIS
PASAL XIX TENTANG SABAR MENDERITA NISTAAN-NISTAAN DAN SIAPA YANG TERNYATA AKAN SABAR
hal 202
1. Guru: Apa yang akan kamu katakan, anak-Ku? Berhentilah mengeluh dan renungkanlah kesengsaraan-Ku dan kesengsaraan orang-orang kudus lainnya. "Kamu belum pernah bergumul menghadapinya hingga bermandikan darah" (bdk.Ibr 12:4). Penderitaanmu sungguh sedikit sekali jika dibandingkan dengan kesengsaraan para suci yang begitu banyak, dengan pencobaan-pencobaan mereka yang begitu sering terjadi. Disertai ujian-ujian berat dan latihan-latihan keras yang sering kali harus mereka lakukan. Maka, kamu harus mengenangkan kesukaran-kesukaran orang lain yang lebih berat agar kamu yakin bahwa penderitaanmu itu ringan, sebab hanya mengenai soal-soal kecil saja. Makin besar semangatmu untuk menderita, makin bijaksana tindakanmu dan makin banyaklah rahmat yang engkau kumpulkan. Kecuali itu, penderitaanmu akan terasa lebih ringan jika untuk penderitaan itu kamu suka dengan mantap dan tawakal menyiapkan diri.
MADAH ALLAH TUHAN KAMI
Allah Tuhan kami,*
Engkau kami puji dan kami muliakan.
Bapa yang kekal,*
seluruh bumi bersembah sujud pada-Mu.
Bagi-Mu semua malaikat bermadah,*
seluruh isi surga bernyanyi.
Bagi-Mu kerubim dan serafim*
tak kunjung putus melambungkan pujian.
Kudus, kudus, kuduslah Tuhan,*
Allah segala kuasa.
Surga dan bumi*
penuh kemuliaan-Mu.
Kepada-Mu paduan para rasul bersyukur,*
rombongan para nabi berbakti.
Kepada-Mu barisan para martir berkurban*
dengan mempertaruhkan nyawa.
Kepada-Mu Gereja kudus beriman,*
tersebar di seluruh dunia.
Ya Bapa yang mahakuasa,*
pencipta semesta alam.
Putera sejati yang terpuji,*
Putera Bapa yang tunggal.
Roh kudus, cahaya mulia,*
penghibur umat beriman.
Engkaulah raja agung, ya Kristus,*
Engkaulah Putera Allah yang hidup.
Engkau sudi dikandung santa perawan,*
menjadi manusia demi keselamatan kami.
Engkau mematahkan belenggu maut,*
membuka pintu kerajaan surga bagi kami.
Engkau bertakhta mulia di sisi Bapa,*
mengadili umat manusia.
Kami mohon, lindungilah hamba-hamba-Mu,*
yang Kautebus dengan darah-Mu sendiri.
Sambutlah kami bersama para kudus*
dalam kemuliaan abadi. –
Selamatkanlah umat-Mu, ya Tuhan,*
dan berkatilah milik pusaka-Mu.
Bimbinglah kami semua*
dan muliakanlah untuk selamanya.
Setiap hari kami meluhurkan Dikau,*
kami memuji nama-Mu sepanjang masa.
Ya Tuhan, sudilah menjaga kami,*
agar senantiasa luput dari dosa.
Kasihanilah kami, ya Tuhan,*
kasihanilah kami.
Limpahkanlah kasih setia-Mu kepada kami,*
sebab kami berharap kepadaMu.
Kepada-Mu kami percaya, ya Tuhan.*
kami takkan kecewa selama-lamanya.
DOA PENUTUP
Allah mahakuasa, kami mohon kepada-Mu, semoga kami selalu merenungkan kehendak-Mu dan melaksanakannya dengan perkataan dan perbuatan. Demi Yesus Kristus, pengantara kami, yang hidup dan berkuasa bersama Engkau dalam persekutuan Roh Kudus, sepanjang segala masa. Amin
PENUTUP
P: Marilah memuji Tuhan
U: Syukur kepada Allah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar