Sabtu, 09 Januari 2021

Ibadat Penutup: Sabtu, 09 Januari 2021

Sabtu, 09 Januari 2021

O Pekan II

Hari Biasa Sesudah Penampakan Tuhan (P)

 

IBADAT PENUTUP

 

PEMBUKAAN

P: Ya Allah, bersegeralah menolong aku

U: Ya Tuhan, perhatikanlah hambaMu

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan, sekarang, selalu  dan sepanjang segala abad. Amin.

Alleluya.

 

DOA TOBAT

P: Tuhan Yesus Kristus, Engkau diutus menyembuhkan orang yang remuk redam;

Tuhan, kasihanilah kami.

U: Tuhan, kasihanilah kami.

P: Engkau datang memanggil orang yang berdosa;

Kristus, kasihanilah kami.

U: Kristus, kasihanilah kami.

P: Engkau duduk di sisi Bapa sebagai pengantara kami;

Tuhan, kasihanilah kami.

U: Tuhan, kasihanilah kami.

P: Semoga Allah yang mahakuasa mengasihani kita, mengampuni dosa kita dan menghantar kita ke hidup yang kekal.

U : Amin.

 

MADAH

 

Kristus cahaya mulia

Kegelapan Kauenyahkan

Malam maut tak berdaya

Sudah kalah Kaulumpuhkan

 

Lindungilah kami Tuhan

Selama semalam ini

Kami mohon ketenangan

Dalam istirahat nanti

 

Meski mata kan tertidur

Semoga hati berjaga

Rapi selalu teratur

Siap menyambut rajanya

 

Terpujilah Kristus raja

Bersama Bapa mulia

Dan Roh kudus sumber cinta

Sepanjang segala masa. Amin.

 

 

PENDARASAN MAZMUR

 

Antifon 1

Kasihanilah aku, ya Tuhan, dan dengarkanlah doaku.

 

Mazmur 4

Allah mengerjakan karya agung dalam Putera yang dibangkitkanNya dari alam maut (S.Agustinus)

 

Apabila aku berseru, jawablah aku, ya Allah yang adil,†

apabila aku bersusah, lapangkanlah dadaku: *

kasihanilah aku dan dengarkanlah doaku.

 

Hai orang-orang besar,*

masih berapa  lamakah kamu menghina Allah yang mulia?

 

Masih berapa lamakah kamu menyembah berhala *

dan minta nasihat mereka?

 

Ketahuilah, Tuhan akan mengerjakan karya agung bagi para kekasihNya,*

Tuhan akan mendengarkan daku, bila aku berseru kepadaNya.

 

Memang kamu gelisah, tetapi jangan lalu berdosa,*

selidikilah batinmu dan mengaduhlah di tempat tidurmu.

 

Persembahkanlah kurban sejati *

dan percayalah pada Tuhan.-

 

banyak orang berkata: †

“Siapa yang kan menurunkan berkat? *

Hendaknya cahaya wajahMu menyinari kami, ya Tuhan.”

 

Penuhilah hatiku dengan kebahagiaan,*

lipat gandakanlah panen gandum dan anggur.

 

Aku hendak membaringkan diri dan tidur *

dalam kehadiranMu yang menentramkan;

 

sebab hanya Engkaulah, ya Tuhan,*

Yang membuat istirahatku aman sentosa.

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan, sekarang, selalu  dan sepanjang segala abad. Amin

 

Antifon 1

Kasihanilah aku, ya Tuhan, dan dengarkanlah doaku.

 

Antifon  2

Pujilah Tuhan di waktu malam

 

Mazmur 133 (134)

Pujilah Allah kita, hai para hambaNya, semua yang takwa, baik kecil maupun besar (Why 19,5)

 

Mari, pujilah Tuhan,*

pujilah semua karya Tuhan!

 

Hai kamu yang bertugas dalam rumah Tuhan *

pada waktu malam,

 

tadahkanlah tanganmu ke tempat suci *

dan pujilah Tuhan!

 

Semoga Allah Sion memberkati engkau,*

Tuhan yang menjadikan langit dan bumi.

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan, sekarang, selalu  dan sepanjang segala abad. Amin

 

Antifon  2

Pujilah Tuhan di waktu malam

 

 

BACAAN SINGKAT

Ul 6,4-7

 

Dengarlah, hai Israel: Tuhan Allah kita hanya satu. Hendaknya engkau mengasihi Tuhan allahmu dengan segenap hati, dengan segenap jiwa dan dengan segenap tenagamu. Semoga perkataan-perkataan yang hari ini kusampaikan kepadamu menetap dalam hatimu dan kauteruskan kepada anak-anakmu. Renungkanlah perintah ini waktu duduk di rumah atau bergegas di jalan; waktu mau tidur atau hendak bangun.

 

LAGU SINGKAT

 

P:  Ke dalam tanganMu kuserahkan diriku, ya Tuhan, penyelamatku.

U: Ke dalam tanganMu kuserahkan diriku, ya Tuhan, penyelamatku

P: Engkaulah penebusku, ya Allah yang benar.

U: Ya Tuhan, penyelamatku.

P: Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh kudus.

U: Ke dalam tanganMu kuserahkan diriku, ya Tuhan, penyelamatku.

 

KIDUNG SIMEON

 

Antifon

Berkatilah kami, ya Tuhan, bila kami berjaga, lindungilah kami, bila kami tidur. Semoga kami berjaga bersama Kristus dan beristirahat dalam damai.

 

Kidung Simeon (Luk 2,29-32)

 

Sekarang Tuhan, perkenankanlah hambaMu berpulang *

dalam damai sejahtera, menurut sabdaMu.

 

Sebab aku telah melihat keselamatanMu *

yang Kausediakan di hadapan segala bangsa.

 

Cahaya untuk menerangi para bangsa *

dan kemuliaan bagi umat Mu Israel.

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan, sekarang, selalu  dan sepanjang segala abad. Amin

 

Antifon

Berkatilah kami, ya Tuhan, bila kami berjaga, lindungilah kami, bila kami tidur. Semoga kami berjaga bersama Kristus dan beristirahat dalam damai.

 

DOA PENUTUP

Tuhan, pelindung kami, kunjungilah kami malam ini. Semoga besok pagi kami bangun dengan gembira hati untuk merayakan kebangkitan Kristus, PuteraMu dan pengantara kami, yang hidup dan berkuasa sepanjang segala masa. Amin

 

PENUTUP

P: Semoga Allah yang mahakuasa menganugerahkan istirahat dalam naungan belaskasihanNya.

U: Amin.

 

ANTIFON PENUTUP

Salam, ya ratu surgawi

salam, bunda Putra ilahi.

Darimulah hidup kami

memperoleh terang suci.

Bersukalah, ya Maria,

bunda yang paling jelita.

Hiduplah, bunda mulia,

doakanlah kami semua. 

Ibadat Sore: Sabtu, 09 Januari 2021

 

Sabtu, 09 Januari 2021

O PEKAN II

HARI BIASA SESUDAH PENAMPAKAN TUHAN (P)

Ibadat Sore I: Pesta Pembaptisan Tuhan (P)

 

IBADAT SORE

 

PEMBUKAAN

P: Ya, Allah, bersegeralah menolong aku.

U: Tuhan, perhatikanlah hambaMu.

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus.

Seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

Alleluya.

 

MADAH

Yesus Putra yang tercinta

Engkau datang dari Bapa

Membasuh umat beriman

Dengan air pembaptisan.

 

Engkau sudi jadi rendah

Serupa kami yang lemah

Untuk menguatkan kami

Memberi hidup abadi.

 

Dengarkanlah permohonan

Yang kini kami sampaikan

Terangilah hati kami

Dengan cahaya ilahi.

 

Terpujilah Kristus Tuhan

Jalan hidup kebenaran

Bersama Bapa dan RohNya

Sepanjang segala masa. Amin.

 

PENDARASAN MAZMUR

 

Antifon 1

Yohanes pembaptis tampil di padang gurun, mengajarkan pembaptisan tobat dan pengampunan dosa.

 

Mazmur 134 (135)  Pujian bagi Tuhan yang mengerjakan karya agung

Hai bangsa yang terpilih…..wartakanlah karya agung Allah, yang telah memanggil kami ke luar dari kegelapan kepada terangNya yang mengagumkan (lh 1 Ptr 2,9)

                  I

Pujilah nama Tuhan,*

pujilah karya Tuhan.

 

hai umat yang berhimpun di rumah Tuhan,*

di pelataran rumah Allah kita.

 

Pujilah Tuhan, sebab Tuhan itu baik,*

bermazmurlah bagi namaNya, sebab nama itu indah.

 

Sebab Tuhan telah memilih Yakub bagi diriNya,*

dan Israel sebagai milik pusakaNya

 

Sungguh kuakui, bahwa Tuhan itu agung,*

bahwa Tuhan kita melebihi segala dewata.

 

Tuhan melakukan semua yang dikehendakiNya,*

di langit dan di bumi, maupun di laut sampai ke dasar-dasarnya.

 

Tuhan membubungkan awan dari pinggir bumi,+

memanahkan kilat yang menyertai hujan,*

menyuruh angin ke luar dari sumbernya.

 

Tuhan memukul mati anak sulung Mesir,*

baik manusia maupun hewan.

 

Tuhan mendatangkan tanda dan mukjizat di tengah-tengah Mesir,*

melawan Firaun dan semua hambanya.

 

Tuhan menaklukkan bangsa-bangsa besar,*

dan membunuh raja-raja yang kuat.

 

Sihon, raja bangsa Amori, dan Og, raja negeri Basan,*

dan semua raja Kanaan.

 

Tuhan memberikan tanah mereka sebagai milik pusaka,*

sebagai milik pusaka kepada Israel, umatNya.

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus.

Seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

 

Antifon 1

Yohanes pembaptis tampil di padang gurun, mengajarkan pembaptisan tobat dan pengampunan dosa.

 

Antifon 2

Aku membaptis dengan air, tetapi Ia akan membaptis dengan Roh kudus dan api.

                           II

Ya Tuhan, namaMu kekal abadi,*

ya Tuhan, gelarMu berlaku turun-temurun

 

Sebab Tuhan membela hak umatNya,*

dan menaruh kasih sayang kepada para hambaNya.

 

Berhala kaum kafir perak dan emas belaka,*

buatan tangan manusia.

 

Mempunyai mulut, tetapi tidak dapat berbicara,*

mempunyai mata, tetapi tidak dapat melihat.

 

Mempunyai telinga, tetapi tidak dapat mendengar,*

juga nafas tidak ada dalam mulut mereka.

 

Yang membuat mereka akan sama nasibnya,*

dan juga semua yang percaya pada mereka.

 

Hai kaum Israel, pujilah Tuhan,*

hai kaum Harun, pujilah Tuhan.

 

Hai kaum Lewi, pujilah Tuhan,*

hai semua orang takwa, pujilah Tuhan.

 

Terpujilah Tuhan yang tinggal di Sion,*

Tuhan yang diam di Yerusalem!

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus.

Seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

 

Antifon 2

Aku membaptis dengan air, tetapi Ia akan membaptis dengan Roh kudus dan api.

 

Antifon 3

Sesudah Yesus dibaptis, Ia segera keluar dari air, maka terbukalah langit.

 

Kidung 1 Tim 3,16 Misteri dan kemuliaan Kristus

 

Pujilah Tuhan,*

hai semua bangsa!

 

Tuhan ditampakkan sebagai manusia,*

dan disyahkan oleh Roh.

 

Pujilah Tuhan,*

hai semua bangsa!

 

Tuhan dipandang oleh para malaikat *

dan diwartakan kepada Bapa para bangsa.

 

Pujilah Tuhan,*

hai semua bangsa!

 

Tuhan diimani oleh seluruh dunia *

dan diangkat ke dalam kemuliaan.

 

Pujilah Tuhan,*

hai semua bangsa!

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus.

Seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

 

Antifon  3

Sesudah Yesus dibaptis, Ia segera keluar dari air, maka terbukalah langit.

 

BACAAN SINGKAT

(Kis 10:37-38)

Kamu tahu apa yang terjadi mulai dari Galilea dan di seluruh daerah Yudea, sesudah Yohanes mengajarkan, bahwa orang perlu dibaptis. Kamu tahu tentang Yesus dari Nazaret, bagaimana Allah mengurapiNya dengan Roh kudus dan dengan kekuatan. Yesus berkeliling di daerah tersebut sambil berbuat baik serta menyembuhkan semua orang yang dikuasai setan, sebab Allah beserta Dia.

 

LAGU SINGKAT

P: Tuhan Allah,* Dengarkanlah seruan umatMu.

U: Tuhan Allah,* Dengarkanlah seruan umatMu.

P: Bukakanlah sumber air hidup.

U: Dengarkanlah seruan umatMu.

P: Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus.

U: Tuhan Allah,* Dengarkanlah seruan umatMu.

 

Antifon Kidung

Penyelamat kita menerima pembaptisan untuk membaharui kita. Ia memberi kita pakaian keselamatan yang tak dapat usang.

 

KIDUNG MARIA

(Luk 1,46-5)

Aku mengagungkan Tuhan,*

hatiku bersukaria karena Allah, penyelamatku.

 

Sebab Ia memperhatikan daku,*

hambaNya yang hina ini.

 

Mulai sekarang aku disebut: yang bahagia,*

oleh sekalian bangsa.

 

Sebab perbuatan besar dikerjakan bagiku oleh Yang mahakuasa,*

kuduslah namaNya.

 

Kasih sayangNya turun-temurun,*

kepada orang yang takwa.

 

Perkasalah perbuatan tanganNya,*

dicerai-beraikanNya orang yang angkuh hatinya

 

Orang yang berkuasa diturunkanNya dari takhta,*

yang hina-dina diangkatnya.

 

Orang lapar dikenyangkanNya dengan kebaikan,*

orang kaya diusirNya pergi dengan tangan kosong

 

Menurut janjiNya kepada leluhur kita,*

Allah telah menolong Israel, hambaNya.

 

Demi kasih sayangNya kepada Abraham serta keturunannya,*

untuk selama-lamanya.

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus.

Seperti pada permulaan sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin.

 

Antifon Kidung

Penyelamat kita menerima pembaptisan untuk membaharui kita. Ia memberi kita pakaian keselamatan yang tak dapat usang.

 

DOA PERMOHONAN

P: Penebusan kita telah sudi dibaptis oleh Yohanes di sungai Yordan. Marilah kita berdoa kepadaNya:

U: Utuslah RohMu kepada kami, ya Tuhan.

 

Kristus, hamba Allah, Engkau diteguhkan dan disayangi oleh Bapa,* curahkanlah RohMu atas kami.

 

Kristus, pilihan Allah, batang gelagah yang terkulai tidak Kaupatahkan, dan sumbu yang berkedip-kedip tidak Kaupadamkan,* kasihanilah semua orang yang mencari Engkau dengan tulus ikhlas.

 

Kristus, Putera Allah, Engkau telah ditentukan Bapa sebagai perjanjian umat serta cahaya bagi sekalian bangsa,* bukalah mata orang buta dengan terang iman melalui pembaptisan.

 

Kristus, penebus manusia, Engkau telah diurapi Bapa dengan Roh kudus untuk karya keselamatan,* bimbinglah semua orang kepadaMu, agar mereka melihat Engkau, lalu percaya dan memperoleh hidup abadi.

 

Kristus, harapan kami, orang yang meringkuk dalam kegelapan Kauhantar kepada cahaya keselamatan,* terimalah arwah saudara-saudara kami ke dalam kerajaanMu.

 

BAPA KAMI

Bapa kami yang ada di surga,

dimuliakanlah namaMu.

Datanglah kerajaanMu.

Jadilah kehendakMu di atas bumi seperti di dalam surga.

Berilah kami rezeki pada hari ini.

Dan ampunilah kesalahan kami,

seperti kamipun mengampuni yang bersalah kepada kami.

Dan janganlah masukkan kami ke dalam percobaan,

Tetapi bebaskanlah kami dari yang jahat. Amin

 

DOA PENUTUP

Allah yang kekal dan kuasa, Engkau telah memaklumkan Kristus sebagai PuteraMu yang tercinta, ketika Ia dibaptis dalam sungai Yordan, sementara Roh kudus turun atasNya. Kami mohon, semoga kami selalu setia sebagai anak-anakMu, karena sudah dilahirkan kembali dalam air dan Roh kudus. Demi Yesus Kristus, PuteraMu dan pengantara kami, yang hidup dan berkuasa bersama Bapa dalam persekutuan Roh kudus, sepanjang segala masa. Amin.

 

PENUTUP

P: Semoga Tuhan memberkati kita, melindungi kita terhadap dosa dan menghantar kita ke hidup yang kekal.

U: Amin.

Ibadat Sesudah Tengah Hari: Sabtu, 09 Januari 2021

 

Sabtu, 09 Januari 2021

O PEKAN II

Hari biasa Sesudah Penampakan Tuhan (P)

 

IBADAT SESUDAH TENGAH HARI

 

PEMBUKAAN

P: Ya, Allah, bersegeralah menolong aku.

U: Tuhan, perhatikanlah hambaMu.

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang selalu dan sepanjang segala abad. Amin

Alleluya

 

MADAH

Yesus penebus ilahi

Kami mohon Kaudampingi

Dalam usaha mengabdi

Kepada sesama kami.

 

Sudilah Engkau berkarya

Melalui suka duka

Yang harus kami alami

Dalam kehidupan ini.

 

Sampaikanlah doa ini

Ya Yesus junjungan kami

Kepada Bapa surgawi

Dalam kuasa Roh suci. Amin.

 

PENDARASAN MAZMUR

 

Antifon 1

Tuhan bersabda: Langit dan bumi akan lenyap, tetapi sabdaKu takkan lenyap.

 

Mazmur 125 (126) Kegembiraan dan pengharapan

Seperti kamu turut mengambil bagian dalam sengsara kami, kamu juga turut mengambil bagian dalam penghiburan kami (2 Kor 1,7).

 

Ketika Tuhan memulangkan tawanan Sion,*

kita seperti orang yang bermimpi.

 

Pada waktu itu mulut kita penuh dengan tertawa*

dan lidah kita dengan sorak-sorai.

 

Bahkan bangsa-bangsa kafir mengakui:*

“Agunglah karya Tuhan bagi mereka.”

 

Sungguh agung karya Tuhan bagi kita,*

sebab itu kita bersukacita.

 

Tuhan telah memulihkan nasib kita,*

seperti sungai kering berair lagi di musim hujan.

 

Yang menabur dengan bercucuran air mata,*

akan menuai dengan bersorak-sorai.

 

Ia pergi dengan menangis sambil membawa kantong benihnya;*

ia pulang sambil bernyanyi membawa berkas panenannya.

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang selalu dan sepanjang segala abad. Amin

 

Antifon 1

Tuhan bersabda: Langit dan bumi akan lenyap, tetapi sabdaKu takkan lenyap.

 

Antifon 2

Tuhan, Engkaulah harapanku, jadilah pelindungku dan bentengku terhadap musuh.

 

Mazmur 126 (27) Tanpa Tuhan pekerjaan sia-sia belaka

Kamu adalah bangunan Allah (1 Kor 3,9)

 

Jikalau bukan Tuhan yang membangun rumah,*

sia-sialah para pembangun bekerja.

 

Jikalau bukan Tuhan yang menjaga kota,*

sia-sialah para pengawal berjaga.

 

Sia-sialah kamu bangun pagi-pagi, †

pergi tidur larut malam*

dan  mencari nafkah dengan susah payah.

 

Tetapi Tuhan menganugerahkan kesejahteraan*

kepada orang yang dicintaiNya.

 

Putera-putera sungguh anugerah Tuhan,*

dan buah kandungan sungguh ganjaranNya.

 

Seperti anak panah di tangan pahlawan,*

demikianlah putera yang diperanakkan pada masa muda.

 

Berbahagialah orang yang mengisi*

tabung panahnya sampai penuh.

 

Ia tidak akan dipermalukan oleh musuh,*

tetapi akan menghalau mereka dari pintu gerbang.

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang selalu dan sepanjang segala abad. Amin

 

Antifon 2

Tuhan, Engkaulah harapanku, jadilah pelindungku dan bentengku terhadap musuh.

 

Antifon 3

Jagalah hidupku terhadap musuh, ya Tuhan.

 

Mazmur 127 (128) Kedamaian rumah tangga dalam Tuhan

Semoga Tuhan memberkati engkau dari Sion, yaitu dari GerejaNya (Arnobius).

 

Berbahagialah setiap orang yang takwa,*

yang hidup sesuai dengan bimbingan Tuhan.

 

Engkau akan menikmati hasil jerih payahmu,*

hidupmu akan bahagia dan sejahtera.

 

Isterimu subur dalam rumahmu bagaikan pokok anggur,*

anak-anakmu mengelilingi mejamu bagaikan tunas zaitun.

 

Demikianlah suami yang takwa akan diberkati,*

semoga Tuhan memberkati engkau dari Sion.

 

Semoga engkau menikmati kemakmuran Yerusalem seumur hidup*

dan melihat anak cucumu turun-temurun.

 

Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan sekarang selalu dan sepanjang segala abad. Amin

 

Antifon 3

Jagalah hidupku terhadap musuh, ya Tuhan.

 

BACAAN SINGKAT

Yeh 34, 11-12

Aku sendirilah yang akan mencari domba-dombaKu dan memperhatikan mereka. Seperti seorang gembala memeriksa kawanan ternaknya, bila ia ada di tengah domba-domba yang tercerai-berai, demikianlah Aku akan mencari dan meluputkan domba-dombaKu dari segala tempat ke mana mereka telah tercerai-berai pada hari-hari berawan dan kelam.

P: Beryanyilah bagi Tuhan, pujilah namaNya, alleluya

U: Kabarkanlah setiap hari keselamatanNya, alleluya

 

DOA PENUTUP

Allah kekal dan kuasa, Engkau menjadikan kami makhluk baru dalam Kristus. Kami mohon, semoga kami menjadi serupa dengan Kristus, karena di dalam Dia kami disatukan dengan Dikau. Dialah PuteraMu dan  pengantara kami, yang hidup dan berkuasa bersama Engkau dalam persekutuan Roh Kudus, sepanjang segala masa. Amin

 

PENUTUP

P: Marilah memuji Tuhan.

U: Syukur kepada Allah.